Dengan perintah ‘rm’ biasa, data belum benar-benar hilang karena blok yang ditempati oleh file hanya ditandai free. Bisa direcover misalnya dengan e2undel atau foremost atau photorec (lihat artikel Undelete di Linux).
Jika ingin menghapus isi file dengan tuntas, minimal harus melakukan write random isi file sebanyak empat kali agar data magnetiknya tidak bisa dilacak kembali. Untuk itu gunakan perintah wipe di Linux (jika belum ada, instal dulu, mis di Debian dengan “apt-get install wipe”).
Contoh cara pemakaian:
$ wipe -rf file1 dir1
Detail lebih lengkap ada di manpage wipe.